Pejabat Pemkab Mojokerto Diperiksa KPK, Mobilnya Langsung Disita

Perkembangan pemeriksaan KPK di Mojokerto

KPK masih mengembangkan pemeriksaan terhadap sejumlah pejabat Pemkab Mojokerto di Mapolresta hingga Selasa (08/05) terkait kasus gratifikasi yang menjerat Mustofa Kamal Pasa (MKP), Bupati Mojokerto.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, KPK kembali menyita sejumlah mobil milik pejabat Pemkab Mojokerto yang dititipkan di Mapolresta. Mobil ini awalnya dipakai pejabat saat menjalani pemeriksaan namun akhirnya mobil tersebut langsung diamankan di halaman Mapolresta.

Data lima mobil yang disita KPK diantaranya mobil Pajero warna putih nopol S 1250 RG, Nissan Dobel Kabin Navara S 8336 V, Nissan Marc warna putih S 1919 WO, Nissan Marc warna hitam S 1734 QH dan Mitsubishi Mirage warga merah S1139 QH.

AKP Suhariyono, Kasat Reskrim Polres Mojokerto Kota saat dikonfirmasi mengatakan, mobil-mobil ini merupakan titipan dari KPK sejam Sabtu malam (05/05). “Ya, benar ada titipan mobil dari KPK, terkait apa kita tidak tahu,” ungkapnya.

Seperti diketahui, KPK sudah menyita 22 unit mobil milik Bupati Mojokerto dan orang dekatnya yang diduga terkait kasus gratifikasi perizinan menara tower dan fee proyek.

Diantara jenis mobil yang telah disita KPK, jenis Range Rover, Subaru, Fortuner, Pajero, dan sejumlah mobil lainnya. Selain itu, KPK juga sudah menyita 5 jetski. Dalam kasus ini, KPK sudah menetapkan 5 tersangka, termasuk mantan wakil bupati Malang.(fam/udi)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :