Ada Stand Bursa Kerja Khusus SLTA di Job Market Fair 2018 Kota Mojokerto

Gor Majapahit 7-8 Agustus 2018

Job Market Fair 2018 yang digelar Pemkot Mojokerto 7-8 Agustus 2018 bakal diramaikan  bursa kerja khusus (BKK) yang selama ini digelar di SMK-SMK di Mojokerto. Harapannya, semua pencaker satu berbagai jurusan bisa memanfaatkan momen ini.

Hariyanto, Kepala Diskoumnaker Kota Mojokerto mengatakan, dalam bursa khusus ini banyak lowongan khusus SMK dan SMA sederajat yang diikuti beberapa perusahaan yang sudah kerjasama dengan pihak sekolah. “Jadi semua lulusan bisa mendapatkan peluang yang besar dalam job fair nanti,” ungkapnya.

Sementara di pameran bursa kerja nanti juga diikuti 40 perusahaan lokal dan nasional dengan lebih dari 2000 lowongan kerja. “Minimal 2000 lowongan kerja, karena nanti masih ada beberapa perusahaan yang akan bergabung lagi,” tambahnya.

Hariyanto berharap warga Kota Mojokerto memanfaatkan job fair ini, karena tujuan utama Diskoumnaker menggelar bursa kerja ini, selain mempermudah masyarakat mendapatkan pekerjaan juga mengurangi angka pengangguran di Kota Mojokerto.

Sekedar informasi, Job Market Fair 2018 akan digelar di GOR dan Seni Majapahit, Jalan Gajah Mada Mojoketo pada 7-8 Agustus 2018, mulai pukul 09:00-15:30 WIB. Kegiatan ini bersifat terbuka untuk umum dan gratis.(sma/ADV)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :