Asyik Mancing di Sungai, Warga Mojokerto Temukan Tengkorak

Ditemukan di Sungai Canggu Jetis

AKP Subiyanto, Kapolsek Jetis, Mojokerto

Sebuah tengkorak manusia ditemukan di pinggir sungai Desa Canggu, Jetis, Mojokerto. Tengkorak kepala dan lengan ini ditemukan Yan Richo Wicaksono, warga dusun Balongsono, desa Canggu, Jetis yang sedang memancing, Minggu (09/09).

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, awalnya tengkorak itu dikira seekor ikan, namun ketika diambil dengan kayu ternyata tulang lengan, dan ketika ditelusuri di sekitarnya ternyata juga ada tengkorak kepala manusia.

Temuan Richo ini pun difoto dan diunggah di media sosial Facebook.
Setelah menemukan kerangka kepala, Richo bernisiatif untuk mengunggah foto hasil temuannya di Facebook. Hingga mendapat atensi para relawan dan anggota Reskrim Polsek Jetis yang ditindak lanjuti dengan turun ke TKP yang lokasinya sekitar 300 meter dari Jembatan Canggu, Kecamatan Jetis, Mojokerto.

AKP Subiyanto, Kapolsek Jetis mengatakan, tengkorak tersebut diduga sudah berusia cukup tua, karena ketika dilakukan pemeriksaan dan dicuci warnanya hitam dan tidak bisa hilang.

“Ini sudah lama, memungkinkan sejak zaman perang, warnanya sudah hitam dan di bagian belakang serta bawah rahang kondisinya rusak tidak berbentuk,” ungkapnya.

Kapolsek juga mengatakan, temuan tengkorak dan tulang di sungai Canggu ini langsung dimakamkan, karena kemungkinan juga berasal dari pemakaman yang tergerus dan terbawa air.(sma/udi)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :