Bursa Pilbup Mojokerto Mulai Hangat, Tiga Tokoh Rekom PDI Perjuangan

Bursa pemilihan Bupati (Pilbup) Mojokerto tahun 2020 gaungnya semakin menghangat, hal itu terlihat dari bursa penjaringan bakal calon yang digelar DPC PDIP Kabupaten Mojokerto.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, dalam pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati yang digelar partai berlambang moncong putih ini, ada tiga tokoh telah resmi mendaftar pada hari pertama pendaftaran, Sabtu (7/9).

Mereka adalah, adalah Pungkasiadi atau Abah Ipung wakil Bupati Mojokerto yang juga Ketua DPC PDIP mendaftar sebagai bakal calon Bupati Mojokerto.

Pendaftar kedua adalah Purwo SAntoso, warga asal Lingkungan Pekayon, Kelurahan/Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto pensiunan PNS di Bappeda Jatim.

Pendaftar ketiga adalah Firman Effendi, Ketua KONI Kabupaten Mojokerto yang mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati Mojokerto melalui PDIP.

Pungkasiadi, Wakil Bupati Mojokerto mengaku siap maju sebagai bakal calon bupati Mojokerto untuk melanjutkan program-programnya yang selama ini sudah direncanakan bersama Mustofa Kamal Pasa (MKP).

“Saya masih punya banyak PR yang harus diselesaikan. Seperti menjalankan roda pemerintahan agar lebih baik, menata managemen pemerintahan maupun melaksanakan program pembangunannya,” ungkapnya.

Sementar Firman Efendi sengaja memilih PDIP untuk mendaftar sebagai bakal calon wakil Bupati karena menilai PDIP merupakan partai yang solid dan serius dalam setiap pilkada.

Penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati Mojokerto ini masih digelar oleh PDIP hingga waktu yang ditentukan. Semua pendaftar nanti akan digorok oleh DPC untuk diusulkan ke DPP agat mendapat rekomendasi untuk diusung maju sebagai pasangan cabup-cawabup pad Pilkada tahun 2020.(sma/udi)

Versi Terbaru, Ini APK Higgs Domino Island yang Tersedia Fitur Kirim, Terkoneksi ID dan Cip Versi Lama.. ini link APKnya

Baca juga :