Baru Diundi, Stand PKL Benpas Mojokerto Rawan Banjir

Sungai Kecil Benpas Sering Meluber

Lokasi penampungan sementara sentra PKL Benteng Pancasila (Benpas) sampai saat ini belum ditempati, dilokasi masih terlihat kosong melompong tidak ada tanda-tanda persiapan akan pindah.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, Pengurus Paguyuban sudah mengundi lokasi stand masing-masing pedagang, selanjutnya pedagang diminta membuat sekat atau pembatas antara stand yang satu dengan lainnya.

Warsidi, pedagang pakaian di Sentra PKL Benpas mengatakan, undian stand memang sudah dilakukan sekarang diserahkan ke pedagang untuk membenahi lokasi standnya masing-masing.

“Belum dipastikan kapan akan ditempati, tapi setelah diundi semua pedagang diminta segera memasang sekat danbenahi standnya, setelah itu akan dipasang instalasi listriknya,” ungkapnya.

Warsidi juga mengatakan, untuk pembebahan memang dibutuhkan uang yang tidak sedikit, karena harus mensetting etalase dan interior juga pelindung kalau ada hujan deras. “kapan saja disuruh pindah kita siap, tapi memang butuh biaya yang lumayan banyak untuk membuat sekat dan macam-macam, ya nilainya masih jutaan,” ungkapnya.

Sementara mengenai kekhawatiran pedagang ketika pindah ke tempat penampungan di selatan Jalan Benpas, baik Warsidi maupun beberapa pedagang lainnya menyatakan kalau lokasi penampungan pedagang ini terlalu pendek dan rawan banjir.

“sungai di selatan jalan itu kalau hujan deras sering meluap mas, kalau tidak diatasi otomatis air akan masuk ke stand para pedagang,” ungkap Warsidi yang diamini pedagang lainnya.

Para pedagang berharap, pemerintah mencarikan solusi untuk mengantisipasi terjadinya banjir dan genangan air disekitar lokasi penampungan sementara PKL Benteng Pancasila.(sma)

Baca juga :