Puluhan LSM berunjuk rasa di depan kantor Mandiri Tunas Finance di Jalan Mojopahit Kota Mojokerto, Selasa siang (10/04). Mereka menuntut pertanggungjawaban dari pihak finance yang telah menarik dua unit mobil milik nasabah.
Supriyo, Korlap aksi mengatakan, dua unit mobil truk merek Hino milik nasabah sekarang dikuasai oleh pihak Mandiri Tunas Finance, padahal yang bersangkutan sudah menyelesaikan kewajibannya.
Kata Supriyo, pihaknya menuntut agat Mandiri Tunas Finance bertanggung jawab dan segera mengembalikan dua mobil itu kepada nasabah. “Ini gak konsumen yang harus dipenuhi,” tegasnya.
Semantara itu Heri Sunarwito, Recovery Head Mandiri Tunas Finance Cabang Mojokerto mengatakan, pihaknya memang menarik dua unit mobil truk milik nasabah yang menunggak angsuran empat dan lima kali dengan angsuran Rp 6,4 juta atau total Rp 125 juta.
Kata Heri, tunggakan itu memang sudah dibayar melalui transfer, “Tapi nasabah hanya transfer tinggalannya saja, padahal ada wanprestasi yang ditimbulkan yang juga harus diselesaikan,” pungkasnya.(fam/udi)
Baca juga :