Dinsos Mojokerto Kirim Satu Truk Bantuan Bencana Palu-Donggala

Plus Uang Tunai Rp 12 Juta

Dinas Sosial Kota Mojokerto mulai mengirim bantuan kemanusiaan ke Palu dan Donggala yang digalang melalui posko Tagana selama 10 hari. Pada gelombang pertama ini terkumpul barang satu truk dan uang tunai Rp 12 juta.

Sri Mujiwati, Kepala Dinas Sosial mengatakan, bantuan kemanusiaan ini berupa pakaian, makanan, keperluan sehari-hari, hingga perlengkapan bayi yang dikirim dan distribusikan ke posko Pemprov Jatim untuk diteruskan daerah terdampak bersama bantuan dari Kab/Kota se Jawa Timur.

“Bantuan itu dikumpulkan dari individu masyarakat yang mempercayakan ke Posko Tagana, juga ada bantuan dari komunitas, kelompok masyarakat, dan lingkungan. Nanti penyerahan ke Sulawesi Tengah akan melalui BPBD Propinsi,” ungkapnya

Masih kata Mudjiwati, setelah bantuan gelombang pertama dikirim, Dinsos bersama Tagana Kota Mojokerto juga masih memperpanjang posko bantuan bencana selama 10 hari terhitung mulai Kamis, 11 Oktober 2018.

Data yang dihimpun suaramojokerto.com, Pemkot Mojokerto juga mengirimkan bantuan kemanuasiaan berupa uanh tunai sebanyak Rp 400 juta ke daerah bencana di Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB) dan bencana Sulteng (Palu, Sigi, dan Donggala). Masing-masing Rp 200 juta yang ditransfer ke pemerintah daerah yang tertimpa bencana. Dana tersebut diambilkan dari dana tak terduga pemkot tahun 2018.(sma/udi)

Baca juga :