Rombongan camping pemuda asal Jombang berduka, setelah dua temannya terseret ombak dan hilang di laut selatan, pantai Pangi, Desa Tumpakepuh, Kecamatan Bakung, Blitar, Selasa (11/06).
Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, kedua pemuda tersebut bernama Eko Julianto (29) dan Indra Prasetya (21) asal Ngoro, Jombang yang hingga kini belum ditemukan.
Kapolsek Bakung, AKP Imam Subechi mengatakan, pihaknya sudah melakukan pencarian bersama tim SAR, namun hingga selasa petang belum ditemukan.
“Proses pencarian dihentikan sementara, karena cuaca makin gelap serta kondisi tidak mendukung. Pencarian dua korban asal Jombang akan dilanjutkan besok pagi,” katanya, Selasa (11/6/2019) petang.
Sementara kejadian terseretnya dua pemuda asal Ngoro Jombang tersebut bermula ketika kedua korban berangkat bersama 16 pemuda lainya menuju pantai Pangi, Bakung, Blitar, pada Senin (10/6/2019) malam.
Rombongan yang menggunakan dua unit mobil jenis Avanza ini tiba di lokasi sekitar pukul 02.00 dini hari tadi. Selanjutnya, mereka mendirikan tenda di sebelah barat pantai.
Pada pagi harinya, dua korban ini kemudian mandi di pantai bersama 12 rekanya. Sedangkan empat orang lainya bertugas menjaga barang. Pada saat mandi itulah, salah satu pemuda bernama Nuril Ubaidilah terseret ombak.
Lalu, Indra dan Eko berusaha menolong namun nahas, keduanya justru hilang ditelan ombak. Sedangkan Nuril berhasil diketemukan dan langsung dilarikan di klinik setempat.
Petugas gabungan baik dari TNI, Basarnas dan BPBD Blitar serta beberapa unsur lainya masih berupaya mencari para korban yang terseret ombak di pantai selatan.(sma/udi)
Baca juga :