Dewan meminta agar Disperindag Kota Mojokerto untuk memiliki laman atau website khusus, untuk update harga kebutuhan pokok.
Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, kalangan DPRD menilai masyarakat memerlukan informasi tentang harga sembako yang ter-update. Sebab harga kebutuhan pokok cenderung fluktuatif, apalagi menjelang momen-momen tertentu seperti puasa, jelang lebaran ataupun pergantian musim.
Ganesh Kresnawan, Kepala Disperindag Kota Mojokerto mengaku, telah mendukung dorongan DPRD untuk updating harga bahan pokok agar diketahui masyarakat secara lebih cepat dan tepat. “ Kami mendukung usulan itu. Karena penginformasian tersebut sebenarnya sudah dilakukan melalui website yang dikoordinir Pemprov Jatim,” katanya.
Menurutnya, website terkait informasi bahan pokok itu bernama Sistem Informasi Ketersediaan dan Perkembangan Harga Bahan Pokok (Siskaperbapo). Laman itu selalu diperbaruhi setiap harinya oleh petugas Disperindag di lapangan yang di input ke server laman itu sendiri.
Ganesh mengaku, kalau membuat laman sendiri akan kurang effisien dan akan lebih efektif jika menggunakan website yang sudah ada. Artinya, website Siskaperbako sudah menjangkau pantauan pasar Tanjung Anyar, dan pasar Prajurit Kulon.
“ Kami kira lebih efektif dan efisien menggunakan yang ada. Karena di situ sudah lengkap, mulai harga tiap hari, grafik harga per minggu, per bulaan, hingga data-data lainnya. Kalau per pasar dilengkapi website bisa dimanfaatkan para spekulan bahan pokok,” katanya.
Tapi Ganesh juga mengapresiasi masukan kalangan dewan. Hal itu sejalan dengan sejumlah program revitalisasi sejumlah pasar tradisioal di Kota Mojokerto.
“ Kami akan lengkapi dengan videotron yang memuat daftar harga bahan pokok. Sebelum orang masuk bisa mengetahui harga-harga. Kalau sekarang, ada TV besar di pasar Tanjung Anyar,” katanya. (adm/ats)
Baca juga :