Disenggol Truk, Mahasiswa Universitas Islam di Mojokerto Tewas

Pengendara motor asal Jombang meninggal dunia, setelah tertabrak truk dikawasan jalan raya Pageruyung, Kecamatan Gedeg, Kabupaten Mojokerto, Sabtu (16/11/2019) sekitar pukul 18.00 WIB.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, korban bernama Muhammad Masrur (21) asal warga Tegalan Curah Malang, Sumobito, Kabupaten Jombang. korban meninggal dilokasi kejadian dengan luka parah dibagian kepala, setelah tertabrak truk yang tidak diketahui identitasnya.

Ipda Safiq Judira, Kanit Laka Satlantas Polresta Mojokerto mengatakan, korban yang meninggal itu juga diketahui seorang mahasiswa Perguruan Tinggi Islam di Kota Mojokerto.

Awalnya, korban mengendarai motor Vario nopol S 5870 QR melaju dari arah Kota Mojokerto menuju Gedeg.

Namun saat dilokasi kejadian, motor yang ditumpangi korban diduga terlalu dekat jaraknya dengan kendaraan lain yang ada didepannya. Sehingga korban bersenggolan dan terjatuh.

“Dari keterangan saksi mata yang disampaikan kepada petugas, jarak sepeda motor yang dikendarai oleh korban ini terlalu dekat. Sehingga motor korban menyerempet ban belakang truk kemudian motor korban oleng,” terangnya.

Saat terjatuh, korban terlepas dari motornya. Kemudian terpental ke tengah, sedangkan motor korban berada di kiri jalan.

“Saat korban terjatuh, kata saksi mata, korban langsung di tabrak oleh truk yang tidak diketahui identitasnya dari arah yang sama. Kemudian truk tersebut langsung melarikan diri,” jelasnya.

Petugas kepolisian yang dibantu oleh elawan langsung mengevakuasi korban ke RSU Kota Mojokerto untuk dilakukan visum.

Sedangkan untuk sepeda motor korban langsung dibawa oleh petugas ke Mako Polresta Mojokerto, guna pemeriksaan lebih lanjut. (sma/adm)

Baca juga :