Tingkatkan Layanan Kesehatan, Walikota Mojokerto Kukuhkan 6 Kepala Puskesmas

Ika Puspitasari atau Ning Ita, Walikota Mojokerto mengukuhkan setidaknya 6 pejabat fungsional sebagai kepala UPT Pusat Kesehatan Masyarakat alias Puskesmas, (18/11/2019).

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, dalam pengukuhan 6 kepala Puskesmas tersebut, Ning Ita berpesan agar bisa amanah dan bertanggung jawab dalam menjalankan tugas baru.

Yang terpenting yakni lebih mementingkan pelayanan kesehatan masyarakat di atas segala kepentingan lainnya. Karena, PNS itu memiliki janji Panca Prasetya Korpri sebagai pelaksana pelayanan publik.

Keenam pejabat tersebut adalah:

  1. dr Endah Sulistyowati jabatan lama dokter ahli muda pada UPT Puskesmas Gedongan yang diberi tambahan tugas sebagai Kepala UPT Puskesmas Gedongan.
  2. drg Heri Nira Purnaningsih jabatan lama dokter gigi ahli madya pada UPT Puskesmas Kedundung yang diberi tugas tambahan baru sebagai Kepala UPT Puskesmas Kedundung.
  3. dr Hesty Mustika Dewi pada jabatan lama sebagai dokter ahli muda di UPT Puskesmas Mentikan yang sekarang diberi tugas tambahan sebagai Kepala UPT Puskesmas Mentikan.
  4. dr Shofia Kurniawanti pada jabatan lama sebagai dokter ahli muda UPT Puskesmas Blooto yang sekarang mendapat tugas tambahan sebagai Kepala UPT Puskesmas Blooto.
  5. dr Mar’atus Sholikhah pada jabatan lama sebagai dokter ahli muda di UPT Puskesmas Wates yang sekarang diberi tugas tambahan sebagai Kepala UPT Puskesmas Wates
  6. drg Riris Damajanti pada jabatan lama sebagai dokter gigi ahli madya di UPT Puskesmas Kranggan yang diberi tugas tambahan sebagai Kepala UPT Puskesmas Kranggan. (sma/adm)

Baca juga :