Antisipasi Lonjakan Penumpang Jelang Libur Nataru, Ini Langkah Stasiun Mojokerto

Masyarakat yang akan memanfaatkan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) ternyata mulai terasa. Hal itu menyusul adanya pemesan tiket Kereta Api (KA) yang mulai melonjak.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, penjualan tiket bersamaan liburan Nataru didominasi tujuan kota wisata Yogyakarta dan Bandung. Hal itu berdasarkan data pemesanan tiket di Stasiun Mojokerto.

Wahyudi Cahyadi, Kepala Stasiun Mojokerto Daop 8 mengatakan, tiket kereta api tujuan kota wisata Yogyakarta sudah ludes terjual. Rata-rata penumpang tujuan Yogyakarta itu memilih Kereta Api Sancaka kelas bisnis dan eksekutif tujuan Yogyakarta Tugu.

“Tiket KA Sancaka tujuan Yogyakarta untuk tanggal 25 Desember sudah habis,” jelasnya, Sabtu (7/12/2018).

Menurutnya, tiket kereta api tujuan Yogyakarta sudah terjual sebanyak 35 persen hingga 45 persen.

“Sedangkan tiket KA Sancaka tanggal 23 dan 26 Desember masih tersedia tapi jumlahnya sedikit,” jelasnya.

Wahyudi juga mengatakan, untuk antisipasi lonjakan penumpang kereta api jarak pendek saat liburan Nataru, nnantinya ada penambahan gerbong pada kereta api lokal seperti KA Doho, KA Penataran dan KA KRD

“Kami sudah siapkan penambahan rangkaian kereta yaitu dari normal yang sebelumnya 5 gerbong sekarang menjadi 6 gerbong,” tandasya. (sma/adm)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :