Sampah di Sungai Gembolo Mojokerto Menggunung, Warga Takut Banjir

Pemandangan tidak sedap dan sangat Kumuh terlibat di Sungai Gembolo di Dusun Jelak, Desa Tunggal Pager, Kecamatan Pungging, Mojokerto. Warga pun takut ini akan menyebabkan banjir.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, tumpukan limbah rumah tangga, termasuk sampah popok ini terlihat menggunung di bawah jembatan hingga mengakibatkan aliran Sungai tak mengalir, serta mengeluarkan bau busuk.

Sujain (36) warga setempat mengatakan, sampah-sampah ini tidak hanya dibuang oleh warga sekitar. Namun juga banyak pengendara motor yang membuang sampah saat melintas di lokasi tersebut.

“Saya pernah tahu sendiri, orang seenaknya membuang sampah di situ. Kadang orang lewat naik motor juga buang sampahnya di situ,” ungkapnya, Sabtu (21/12/19).

Kata Sujain, warga merasa khawatir hal ini akan menyebabkan terjadinya bencana banjir. “Apalagi ini sudah masuk musim hujan, dan kondisinya masih seperti itu,” tambahnya.

Warga berharap, pemerintah setempat mempersiapkan fasilitas pembuangan sampah agar warga sekitar tidak membuang sampah disembarang tempat, terlebih limbah rumah tangga dan popok.

Sementara Saiman (50), Kepala Dusun setempat mengaku sudah sering mengingatkan masyarakat agar tidak membuang sampah di bawah jembatan Sungai Gembolo, namun tetap saja tak dihiraukan.(sma/udi)

Baca juga :