Berbagai upaya dilakukan pemerintah untuk menerapkan sosial discanting di masa pandemi Covid-19, termasuk di jalan raya.
Salah satunya, yang dilakukan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Mojokerto dengan membentuk marka jalan layaknya di sirkuit balapan motor.
Garis berbentuk starting grid di sirkuit MotoGP itu terlihat di traffic light kawasan di persimpangan Jalan Pahlawan. Rencananya Dishub bakal menerapkan marka jaga jarak di 20 persimpangan jalan di Kota Mojokerto.
Di persimpangan Jalan Pahlawan tersebut diberi tanda agar pengendara kendaraan roda dua khususnya mengatur jarak saat berhenti di traffic light tepat di tanda putih yang sudah disediakan.
Gaguk Tri Prasetyo, Kepala Dinas Perhubungan Kota Mojokerto mengatakan, saat ini Pemkot Mojokerto sedang menyongsong tatanan new normal.
“Untuk tatanan new normal ini, harus diawali dengan analisa dan evaluasi kondisi etimologis Kota Mojokerto seperti apa?,” ungkapnya. Senin (15/06/2020).
Gaguk juga mengatakan, Selain melakukan persiapan, Pemkot juga akan survei kesiapan masyarakat menghadapi tatanan new normal, khususnya tingkat kepatuhannya.
“Kita masih mempersiapkan untuk menyongsong new normal. Kan banyak sektor ya, untuk sektor transportasi banyak yang kita siapkan, salah satunya adalah dalam rangka mendukung physical distancing di persimpangan ini dan masih banyak lagi,” tandasnya.(sma/udi)
Baca juga :