Dua Desa dan Dua Pasar di Mojokerto Dirapid Tes, 99 Orang Reaktif, Ini data Lengkapnya

Tim hunter Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Timur bekerja sama dengan Tim Gugus Tugas Kabupaten Mojokerto menggelar rapid test on the spot di dua desa dan dua pasar tradisional di Kabupaten Mojokerto. Hasilnya, 99 orang dinyatakan reaktif.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, rapid tes digelar selama 2 hari, Senin dan Selasa (15-16/06/2020) di Desa Wunut dan di Desa Sumolawang. Serta di Pasar Legi – Pasar Raya Mojosari dan Pasar Sawahan Bangsal.

Ardi Sepdianto, Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Mojokerto mengatakan, hasil 99 orang yang dinyatak reaktif tersebut yang paling banyak didapat dari pasar Bangsal.

“Karena di pasar ini ada pedagang yang positif covid-19, yakni pasien ke 45 berinisial S usia 55 tahun asal Desa Jumeneng, Kecamatan Mojoanyar,” ungkapnya.

Baca Juga :
Pasien Positif Corona di Kab Mojokerto Capai 104 orang, Ini Datanya

Sementara data rinciang 99 orang yang hasil rapid tesnya reaktif, diantaranya :

– 10 orang reaktif di Desa Wunut, Kecamatan Mojoanyar (rapid tes 164 orang)

– 9 orang reaktif di Desa Sumolawang, Kecamatan Puri (rapid tes 104 orang)

– 2 orang rektif di Pasar Legi – Pasar Raya Mojosari (rapid tes 281 orang)

– 78 orang rektif di Pasar Sawahan Kecamatan Bangsal. (rapid tes 373 orang)

Baca Juga :
Data Pasien Positif Corona per Kelurahan di Kecamatan Magersari

Data Pasien Positif Corona per Kelurahan di Kecamatan Prajurit Kulon

Data Pasien Positif Corona per Kelurahan di Kecamatan Kranggan

Dengan digelarnya rapid test on the spot ini, diharapkan mampu mendeteksi secara dini persebaran virus corona di wilayah Kabupaten Mojokerto. Dan dari hasil rapid test reaktif ini, akan ditindak lanjuti oleh Dinas Kesehatan untuk dilakukan uji Swab untuk memastikan apakah orang tersebut terpapar virus corona atau tidak.(sma/udi)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :