Edukasi Cegah Corona, Polres Mojokerto Sulap Mobil Kamtibmas Jadi Mobil Dolan-Dolan, Ini Konsepnya

Banyak cara dilakukan agar masyarakat disiplin dalam mematuhui protokol kesehatan, untuk mencegah penyebaran wabah virus Corona (Covid-19).

Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Polres Mojokerto. Mereka mengubah mobil Kamtibmas menjadi mobil dolan-dolan cegah penyebaran virus Corona. Mobil ini disulap menjadi mobil edukasi kepada masyarakat dalam mematuhui protokol kesehatan.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, nantinya mobil yang diresmikan oleh Pungkasiadi, Bupati Mojokerto bersama Kapolres Mojokerto dan TNI pada Rabu (16/07/2020) di halaman Polres Mojokerto ini, akan berkeliling ke tempat-tempat keramaian.

Selain untuk menghimbau mayarakat dalam mematuhui protokol kesehatan, mobil ini juga dilengkapi berbagai macam fasilitas yang nantinya bisa memberikan edukasi secara langsung kepada masyarakat.

AKBP Deny Alexander, Kapolres Mojokerto mengatakan, mobil dolan-dolan cegah virus Corona (Covid-19) merupakan mobil inovasi yang berguna untuk mengedukasi masyarakat, dalam mematuhi protokol kesehatan khusunya dilokasi keramaian.

“Mobil ini sengaja kita konsep ke tempat keramaian untuk bisa memberikan sisi edukasi disiplin kepada masyarakay,” ungkapnya.

Melalui mobil dolan-dolan cegah Covid-19, pihaknya bisa memberikan edukasi secara langsung kepada masyarakat dalam memenuhi protokol kesehatan. Nantinya mobil ini akan berkeliling secara rutin ke tempat-tempat kerumunan.

“Nanti saat keliling, didalam mobil ini akan ada satu petugas dari Babinkamtibmas, satu Babinsa dan Satpol PP yang akan memberikan edukasi,” terangnya.
[sc name=”iklan-sisipan”]
Selain memberikan edukasi berupa himbauan, petugas mobil dolan-dolan cegah Covid-19 akan memberikan edukasi berupa mencuci tangan yang baik dan benar serta menghimbau agar menjaga jarak.

“Kita juga siapkan cuci tangan portabel yang bisa di bawah kemana-mana. Itu kita bisa jadikan alat edukasi kepada masyarakat,” tegasnya.

Sementara itu, Pungkasiadi Bupati Mojokerto mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi setiap trobosan yang dilakukan oleh Polres Mojokerto. Termasuk mobil dolan cegah virus Corona, yang dinilai bisa mendorong masyarakat untuk lebih mematuhi protokol kesehatan.

“Kita sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Polres Mojokerto ini. Mobil dengan nama tradisional dolan cegah virus Corona (covid-19)”tegasnya.

Bupati juga mengatakan, hingga detik ini peta pesebaran Covid-19 di Kabupaten Mojokerto tergolong membaik.

“Kami sudah sampaikan sampai saat ini di Kabupaten Mojokerto yang terkonformasi positif ada 299 orang dan yang sembuh ada 163 orang. Dengan inovasi-inovasi seperti ini semoga saja dengan jangka 2 Minggu ke depan menjadi kuning, itu harapan kita,” tandasnya. (sma/udi)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :