Pohon Besar Tiba-Tiba Tumbang, Jalur Alternatif Mojokerto – Sidoarjo Terganggu

Pohon Tumbang di Jalan Mayjen.Sungkono, Kota Mojokerto (foto : IPM for Suara Mojokerto)

Para pengguna jalan di Mojokerto harus benar-benar waspada dengan pohon tumbang disaat hujan deras dan angin kencang.

Seperti yang terjadi pada Jumat (30/10/2020) sekitar pukul 12.30 WIN di Jalan raya Mayjen Sungkonono, Kelurahan Wates, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, akibat pohon besar yang tumbang tersebut, jalan Mayjen Sungkono sempat tertutup dan tak bisa dilewati. Untung saja tidak ada korban.

Wawan, relawan dari Infp Peduli Mojokerto (IPM) mengatakan, peristiwa pohon tumbang itu terjada saat hujan turun yang disertao dengan angin kencang. “Pohon yang tumbang banyak,” katanya.

Meski tak ada korban manusia, tapi pohon tumbang ini juga menimpa kabel listrik hingga putus dan merobohkan tiang lampu serta aliran listrik sekitar juga menjadi pada.

Sementara tim relawan bersama petugas DLH Kota Mojokerto langsung melakukan evakuasi agar pohon tumbang tersebut tidak mengganggu jalan yang menghubungkan Mojokerto – Sidoarjo.(sma/udi)

Baca juga :