Asyik Mancing Bareng, Pelajar di Mojokerto Tewas Tenggelam

Seorang pelajar berusia 15 tahun ditemukan tewas tenggelam di Sungai Sadar Mojokerto. Korban diketahui bernama Ahmad Janinul Abidin asal Dusun Toyorono, Desa Sukoanyar, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, peristiwa ini terjadi Sabtu (16/1/2021) sekitar pukul 12.30 WIB. Saat itu, korban bersama tiga temannya yakni, Lutfi (14), Afan (18), Dinda (14) asyik memancing di sungai Sadar yang berada di desa setempat.

Awalnya mereka memancing di tepi tepi sungai. Lalu, salah seroang temannya yang bernama Lutfi mencoba menyeberang ke bongkahan batu yang berada di tengah sungai.

Kemudian, kedua temannya Dinda dan Janinul mencoba ikut menyebrang menyusul ke bongkahan batu. Saat itulah, diduga mereka tidak kuat berenang, akhirnya terbawa arus sungai yang saat itu kondisinya sedang tinggi.

Ipda Selimat, Kanit Reskrim Polsek Ngoro mengatakan, temannya yang bernama Afan berusaha menolong dan berhasil membawa Dinda ke tepi sungai. Namun, korban Janinul terbawa arus dan tenggelam. “Korban tenggelam diduga kerena tidak bisa berenang. Tapi satu temannya berhasil selamat,” ungkapnya.

Mengetahui rekannya hanyut, ketiga pelajar tersebut langsung meminta tolong warga. Kemudian bersama tim relawan melakukan pencarian korban Janinul. “Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Jasadnya tersangkut ranting yang ada di bawah sungai,” tandasnya.

Setelah dievakuasi, jenazah korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Mawaddah Medika, Ngoro dan pihak keluarga menolak jenazah korban dilakukan autopsi. “Jenazah sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk dikebumikan,” pungkasnya.(sma/udi)

Baca juga :