Diduga Mabuk, Bikers Motor Spot Boncengan Tiga Masuk Parit di Mojokerto hingga Korban Tewas

Pengendara motor Sport Kawasaki Ninja dengan berboncengan tiga melaju dan mengalami kecelakaan di jalan raya Jalan Raya Desa Pekukuhan Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto.

Akibatnya, satu korban yang diketahui bernama Sumantri (56) warga Desa Pekuwon, Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto tewas di lokasi kejadian.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, kecelakaan ini terjadi pada Selasa (02/06/2021) sekitar pukul 06.30 WIB. Saat iti, korban dibonceng oleh rekannya bernama Wanjar Priyono (27) dan Mujianto (36).

Kecelakaan itu bermula saat motor Sport Kawasaki Ninja bernomor polisi S-6806-VD dikendarai oleh Wanjar Priyono (27) tersebut melaju kencang dari dari arah Sumbertanggul menuju persimpangan Pekukuhan.

Saat sampai lokasi kejadian, yakni jalan menikung, tiba-tiba sepeda motor korban oleng dan masuk ke parit sawah. Dan satu korban pun tewas.

Kasat Lantas Polres Mojokerto AKP Randy Asdar mengatakan, dari hasil oleh tempat kejadian perkara yang dilakukan anggota di lapangan menyebutkan, kecelakaan itu diduga karena korban kurang berkonsentrasi.

Ditambah lagi, laju kendaraan yang ditumpangi tiga orang itu melaju kencang saat sampai di lokasi kejadian. Sehingga, kerasnya benturan menyebabkan Sumantri tewas di lokasi kejadian.

Sedangkan dua orang temannya Wanjar Priyono dan Mujianto mengalami patah kaki dan tangan. “Satu orang yang meninggal dua korban lain selamat namun mengalami luka cukup serius,”jelasnya.

Kasatlantas juga mengatakan, di lokasi kejadian juga ditemukan adanya bungkusan plastik berisi minuman keras. Namun, untuk memastikan, polisi masih melakukan penyelidikan. “Kita masih menunggu hasil visum dari dokter, untuk memastikan ya,” tandasnya.

Dibantu relawan dan PMI Kabupaten Mojokerto, petugas langsung mengevakuasi jasad korban ke RSUD Soekandar Mojosari.(sma/udi)

Baca juga :