Ngopi di VOS TV, Bupati ikfina Ungkap Strategy Cegah Nikah Dini di Mojokerto

Setelah menjadi narasumber danberi pembekalan dalam Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMAN 1 Mojosari, Kabupaten Mojokerto. Rabu (20/7) pagi. Ikfina Fahmawati, Bupati Mojokerto juga menyempatkan diri untuk melihat langsung VOS Radio dan VOS TV milik SMAN 1 Mojosari.

Bupati Mojokerto yang juga seorang dokter ini juga menjadi nara sumber dalam program Ngopi alias Ngobrol Inspiratif, program andalan VOS TV yang dipandu Host Vanda dan Shella.

Dalam Ngopi tersebut, Bupati Ikfina pun menyampaikan tips agar selalu sehat bugar meski banyak aktifitas. Juga menyampaikan terkait strategi pencegahan kenakalan remaja dan pernikahan dini.

“Pertama, apapun yang terjadi pada anak kita, harus diterima. Dan benteng utama adalah keluarga. Makanya, pemerintah pusat mempunyai banyak program melalui BKKBN untuk meningkatkan ketahanan keluarga,” umgkapnya.

Bupati juga mengatakan, dalam berbagai progran pemerintah selalu melibatkan berbagai elemen, termasuk terkait masalah kenakalan remaja. Diantaranya bekeejasama dengan Kemenag dan Pengadilan Agama terkait penyuluhan keagamaan dan dispensasi nikah.

Bupati Ikfina juga mengatakan, para remaja yang memiliki energi lebih ini harus banyak melakukan kegiatan-kegiatan positif dan produktif. Seperti kegiatan yang dilakukan di SMAN 1 Mojosari.

Bupati juga mengapresiasi keberadaan VOS media SMAN 1 Mojosari yang memgajarkan para siswa untik belajar ilmu komunikasi. “Kegiatan ini sangat bagus, kalian masih siswa SMA tapi belajar komunikasi publik, tidak mudah lho. Jadi, ini sangat bagus,” tandasnya.(tim/sma)

Baca juga :