Mojokerto Diterjang Angin Kencang, Siswi SMA Tertimpa Atap Rumah

Rumah Diterjang Angin Kencang di Mojokerto (foto:detik.com)

MOJOKERTO – Wilayah Mojokerto kembali diterjang angin kencang, kali ini menerjang Dusun Pelabuhan, Desa Canggu, Jetis, Kabupaten Mojokerto. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 15.00 WIB, Rabu (30/11/2022)

Saat itu, Mojokerto diguyur hujan deras disertai angin kencang, Tiba-tiba, ousarabn angina menerjang kawasan Dusun Pelabuhan, Desa Canggu, Kecamatan Jetis hingga mengakibatkan empat rumah dan pertokoan warga rusak.

Senali Ketua RT 1 RW 1, Dusun Pelabuhan mengatakan, salah satu rumah yang rusak parah adalah rumah milik pasangan Andik dan Prapti. Atap bangunan lantai 2 di bagian belakang terlepas hingga menimpa anaknya.

Korban bernama Anggun Fadilah, siswi kelas 3 SMA ini betis kanannya robek di tiga titik. Korban lengsung dilarikan ke RS Citra Medika, Sidoarjo untuk menjalani perawatan. “Kemungkinan karena tertimpa atap yang ambruk,” katanya.

Senali juga menjelaskan, kencangnya angina tersebut membuat atap rumah Andik terbang hingga menimpa dapur dan kamar. selain itu, atap galvalum dari lantai dua juga terbang ke depan rumah tetangganya hingga menerjang pohon setinggi 7 meter dan tumbang ke jalan.(tim/sma)

Versi Terbaru, Ini APK Higgs Domino Island yang Tersedia Fitur Kirim, Terkoneksi ID dan Cip Versi Lama.. ini link APKnya

Baca juga :