Adu Skil, Lomba Renang Permata Cup 2024 Diikuti 180 Peserta

Salah satu lomba pada event Permata Cup 2024 yang digelar SIT Permata Kota Mojokerto adalah lomba renang yang dilaksanakan di Pemandian Sekarsari pada Sabtu (24/2).

Ajang kompetisi renang ini diikuti 180 peserta jenjang SD hingga SMA dan pelaksanaanya berkolaborasi dengan Pengkot Aquatif Kota Mojokerto.

Ketua pelaksana, Imam Sopii, menyampaikan terimakasih kepada Disporapar Kita Mojokerto, selaku pengelola Sekarsari karena sudah diberikan tempat untuk pelaksanaan lomba renang dalam event Permata Cup 2024.

Imam juga mengatakan, Permata Cup 2024 merupakan kegiatan tahunan yang kedua dalam menyambut milad Yayasan Permata Mojokerto.

’’Saya berharap, event-event yang diadakan Permata Mojokerto ini bisa mewadahi prestasi atlet yang membanggakan,” ungkapnya

Selain itu, imam juga menyampaikan ungkapan terimakasih kepada semua sekolah yang berpartisipasi dalam Permata Cup. “Semoga kedepannya anak-anak ini tidak hanya meraih prestasi tingkat daerah saja, namun juga bisa tembus nasional bahkan internasional,’’ pungkasnya.

Sekedar informasi, dalam kegiatan Permata Cup 2024, ada 4 lomba yang digelar, di antaranya Lomba Futsal, Renang, Tennis Meja dan Panahan.(tim/SMA)

Baca juga :