Bersaing Ketat, Final GSI Kota Mojokerto SMPN 4 vs SMPN 1 Berakhir Imbang

Mojokerto – Babak Final Seleksi Gala Siswa Indonesia (GSI) 2024 Kota Mojokerto tingkat SMP akan diisi dengan pertandingan antar juara grup atau juara kecamatan. Yakni, Kecamatan Kranggan – SMPN 4, Kecamatan Prajurit Kulon – SMPN 6 dan Kecamatan Magersari – SMPN 1.

Pada Kamis 16 Mei 2024, di lapangan Panggreman Kota Mojokerto ada 2 pertandingan seleksi GSI 2024. Pertama antara SMPN 8 vs SMPN 5 dengan skor 3 – 1. Pertandingan ini hanya untuk menyelesaikan pertandingan yang tersisa.

Sedangkan pada babak final, bertanding antara Tim SMPN 4 vs SMPN 1 yang berlangsung cukup sengit. Kedua tim saling serang hingga berkali-kali terjadi benturan antar pemain. Namun, kedua tim harus rela dengan hasil skor imbang 0 – 0 hingga babak kedua berakhir.

Sementara pertandingan final GSI Kota Mojokerto pada hari Jum’at 17 Mei 2024, akan ada 2 tim yang akan bertanding. Pertama adalah SMPN 4 vs SMPN 6 kemudian dilanjutkan antara SMPN 1 vs SMPN 6.

Sementara pertandingan final GSI Kota Mojokerto pada hari Jum’at 17 Mei 2024, akan ada 2 tim yang akan bertanding. Pertama adalah SMPN 4 vs SMPN 6 kemudian dilanjutkan antara SMPN 1 vs SMPN 6.
Sedangkan untuk penentuan juara, menurut Wartono, Komisi Wasit GSI Kota Mojokerto, sesuai dengan regulasi GSI, penentuan juara akan mengacu pada skor nilai dari masing-masing pertandingan tim.

“Kalau ada skor yang sama akan dilihat selisih golnya, akan dilihat hasil head to head-nya, kalau pun masih sama akan dilakukan Koin Tos (undian),” tandasnya.(Tim/ADV)

Ini 5 SMA Terbaik di Mojokerto Versi UTBK, Cek Sekolahmu Peringkat Berapa...

Baca juga :