Mojokerto – Ikfina Fahmawati, Bupati Mojokerto secara resmi bakal mencalonkan kembali pada Pemilihan Bupati (Pilbup) Mojokerto 2024. Bahkan, Ikfina sudah mendapatkan rekom dari PKB, partai dengan perolehan terbanyak di Kabupaten Mojokerto.
Sementara itu, siapakah yang bakal digandeng Ikfina sebagai calon wakil bupatinya ?
Dialah, Sa’dulloh Syarofi atau Gus Dulloh putra KH Chusaeni Ilyas, kiai sepuh di Mojokerto yang juga Pengasuh Ponpes Salafiyah Al Misbar
Gus Dulloh, merupakan kader Nahdlatul Ulama (NU) yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua 2 Tanfidziyah PC NU Kabupaten Mojokerto sekaligus Dewan Instruktur PW GP Ansor Jawa Timur.
Gus Dulloh mengaku siap mendampingi Ikfina Fahmawati pada Pilbup 2024 karena sudah mendapat restu dari para sesepuh, salah satunya adalah restu dari abahnya, Kiai Chusaeni
Gus Dullah juga mengaku sudah tiga kali ditawari menjadi bacawabup. Yaitu oleh suami Ikfina, Mustofa Kamal Pasa (MKP) pada Pilbup 2015, serta oleh Ikfina sendiri pada Pilbup 2020 dan 2024.
Namun, restu dari para sesepuh baru diberikan pada Pilbup 2024. Meski demikian, Gus Dulloh menegaskan bahwa rencana menjadi bawacabup Ikfina belum resmi karena belum deklarasi.(Tim/SMA)
Baca juga :