Pemkab Mojokerto berencana akan merekrut sejumlah Apratur Sipil Negara (ASN) tahun depan. Hal itu diungkapkan Pungkasiadi, Wakil Bupati Mojokerto saat acara senam dan jalan santai HUT Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) ke-57 di Gor Dinas Pendidikan Kabupaten Mojokerto, Sabtu (27/7/2019).
Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, sebanyak 500 PNS Pemkab Mojokerto memasuki masa pensiun di tahun 2020. Sehingga Pemkab butuh regenerasi ASN baru, dan berencana akan membuka lowongan melalui jalur seleksi penerimaan CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Pungkasiadi, Wakil Bupati Mojokerto mengatakan, untuk mengisi kekosongan ASN yang purna tugas, pemkab akan membuka ratusan rekrutmen. “Pemkab Mojokerto bakal membuka rekrutmen 454 orang calon ASN. Terbagi atas 135 CPNS, dan selebihnya PPPK,” ungkapnya,
“Kepada PWRI agar tetap berkarya dan terus aktif berkegiatan. Pensiun bukan berarti segalanya berhenti. Justru harus tetap aktif berkarya, bersosialisasi, ataupun membuka usaha baru,” tandasnya. (sma/adm)