Terlindas Truk Gandeng, Pasutri asal Mojosari Mojokerto Tewas Seketika

Kecelakaan lalulintas yang mengakibatkan pengendara motor meninggal dunia terjadi di Jalan Raya Hasanuddin, Awang-Awang Mojosari Mojokerto, Rabu (11/09/19).

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, korban adalah pasangan suami-istri yang bernama Heni Hidayatul (33) asal Desa Sawo, Kecamatan Kutorejo dan I’I Dermawan (33) asal Dusun/Desa Sarirejo, Kecamatan Mojosari, Mojokerto.

Korban tewas setelah ditabrak dan terlindas truk gandeng bernopol L 9942 UZ yang dikendarai Nawawi (55) asal Pare, Kabupaten kediri.

Irsyad (20), Saksi mata di lokasi kejadian mengatakan, kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Saat itu, kedua kendaraan sama-sama melaju dari arah Pacet ke Mojosari.

“Korban ini berusaha menyalip truk, tapi ada motor lain pada saat itu sendiri. Korban bersenggolan dan terjatuh hingga terlindas ban belakang truk,” terangnya.

Sementara itu, Kanit Lantas Polsek Mojosari Iptu Didit Setiawan mengatakan, dari hasil olah TKP kronologi kecelakaan maut yang menewaskan pasutri ini bermula saat kendaraan korban Vario bernopol W 3053 ZZ mencoba mendahului sebuah truk gandeng.

“Saat korban berusaha mendahului truk dari kiri, datang motor lain dari arah yang sama yang tidak diketahui identitasnya. Disitu sempat bersenggolan sehingga motor yang dikendarai Pasutri ini terjatuh ke kanan dan akhirnya terlindas ban belakang truk gandeng,” jelasnya.

Akibat kejadian tersebut, kedua korban yang diketahui pasangan suami istri tewas dilokasi kejaidan. “Untuk barang bukti, truk gandeng beserta supirnya dan motor korban, saat ini sudah diamanakan petugas, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” pungkasnya.(sma/udi)

Marak Cewek ABG Jadi Purel di Mojokerto, BNNK Desak Izin Karaoke Dievaluasi

Baca juga :