Penyanyi dangdut Nella Kharisma tak terima dituding berselingkuh dengan mantan Bupati Kediri, Sutrisno. Artis yang sedang naik daun ini pun langsung melapor ke polisi dengan tuduhan pencemaran nama baik.
Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, laporan Bella Kharisma ini masuk pada Rabu (27/11), melalui kuasa hukumnya Ander Sumiwi Budi Prihatin.
Kasubdit V Siber Polda Jatim, Cecep Susatya ketika dikonformasi wartawan membenarkan adanya pengaduan yang dilakukan pedangdut asal Kediri tersebut.
“Kuasa hukumnya kemarin datang memasukkan surat pengaduan terkait dengan pencemaran nama baik di media sosial,” ungkapnya, Kamis (28/11/2019).
Cecep juga mengatakan, pengaduan ini akan ditindaklanjuti dalam waktu dekat, pihak kepolisian akan melakukan penyelidikan akun Facebook yang dilaporkan. “Surat pengaduannya sudah kita terima. Dan nanti kita akan buat rencana penyelidikan,” imbuhnya.
Sementara mengenai apa dan siapa nama akun yang dilaporkan Nella, pihak Polda Jatim masih enggan menjelaskannya. Karena masih dalam tahap penyelidikan. “Masih lidik,” katanya.
Sekedar informasi, pada Sabtu (23/11), Nella Kharisma menjadi objek pemberitaan terkait postingan isu Nella yang diduga menjadi selingkuhan mantan Bupati Kediri, Sutrisno. Informasi ini pun viral di media sosial Facebook.
Informasi ini muncul sejak pertengahan November lalu dan ada beberapa akun yang mem-posting kabar tersebut. Di antaranya akun Supri Anto dan Dinasti Sutrisno.(sma/udi)
Baca juga :