Kecelakaan yang melibatkan sepeda motor dan dump truk terjadi di Mojokerto. Bahkan, dalam kecelakaan yang terjadi di jalan Jalan Raya Desa Tunggal Pager, Kecamatan Pungging, Mojokerto ini mengakibatkan tiga orang meninggal dunia.
Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, kecelakaan ini terjadi pada Selasa (24/3/2020) malam. Saat itu, sepeda motor Honda Vario nopol S 2098 QB menabrak dump truk nopol B 9896 SYT yang sedang parkir.
Akibatnya, tiga pengendara motor, yakni Erik Saputra (16) warga Dusun Gebang RT 03 RW 09, Desa/Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto. Khomsah Anjarwati (32) dan anak kecil Aryudha Mahardika Putra Khoiron (4) warga Jalan Dharma 16 No 36 RT 02 RW 04, Kelurahan Baru Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur meninggal dunia.
Ipda Wihandoko, Kanit Laka Satlantas Polres Mojokerto, mengatakan, akibat kecelakaan ini, satu orang meninggal dilokasi kejadian, dua korban lainnya meninggal di rumah sakit.
“Satu korban tewas di lokasi kejadian, lalu dua korban yang terdiri dari ibu dan anak meninggal saat di rumah sakit,” ungkapnya, Rabu (25/03/2020)
Sementara hasil oleh TKP, kecelakaan terjadi saat sebuah dump truk nopol B 9896 SYT yang dikemudikan Mochammad Andri (34) warga Dusun Serning RT 23 RW 09, Desa Banjaragung, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang parkir dan dutabrak motor dari belakang.
“Posisi dump truk parkir di badan jalan sebelah kiri atau utara dengan kepala dump truk menghadap ke timur. Kemudian datang pengendara sepeda motor membonceng dua orang, lalu menabrak bagian belakang pojok kanan dump truk,” terangnya.
Akibat kecelakaan tersebut, pengendara sepeda motor Erik Saputra (16) warga Dusun Gebang RT 03 RW 09, Desa Pungging, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto tewas di lokasi. Sementara dua penumpang yang digonceng dievakuasi ke RSUD Prof Dr Soekandar Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto.
Kasus kecelakaan ini sudah ditangani pihak kepolisian, dan semua korban langsung dievakuasi ke RSUD Prof Dr Soekandar Mojosari.(sma/udi)
Baca juga :