Pasien Positif Covid-19 di Mojokerto Melonjak, Total Jadi 29 orang, Ini datanya

Jumlah pasien positif virus corona di wilayah Kabupaten Mojokerto bertambah lagi 5 kasus baru, sehingga menjadi 29 orang yang dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, tambahan kasus baru ini diketahui berdasarkan hasil swab pada Senin 25 Mei 2020, sehingga menjadi 29 pasien terkonformasi positif.

Ardi Sepdianto, juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Mojokerto mengatakan, Kelima pasien positif tersebut berasal dari Kecamatan Jetis sebanyak dua orang, lainnya masing-masing dari Kecamatan Gedek, Pacet dan Mojosari.

“Dua orang dari Kecamatan Jetis, yakni pasien laki-laki usia 79 tahun berinisial J warga Desa Lakardowo. Kemudian pasien laki-laki usia 29 tahun berinisial MA asal Desa Mlirip,” ungkapnya, Senin (25/5) malam.

Dengan tambahan lima kasus baru ini, jumlah total pasien terpapar virus corona di Kabupaten Mojokerto berjumlah 29 orang. Dengan rincian, dua pasien telah dinyatakan sembuh, sementara 22 pasien masih menjalani perawatan hingga saat ini. Berikut datanya :

1. Seorang perempuan berusia 36 tahun asal Kemlagi, kini dinyatakan Sembuh.

2. Seorang perempuan berusia 39 tahun asal Kecamatan Mojosari (PNS) perawat di RSUD, Kini dirawat di ruang isolasi RSUD Prof Dr Soekandar Mojosari.

3. Pria berusia 50 tahun asal Kecamatan Jetis, kini dirawat di ruang isolasi RSUD Prof Dr Soekandar Mojosari.

4. Perempuan berusia 48 tahun asal Jetis, Kini dirawat di ruang isolasi RSUD Prof Dr Soekandar Mojosari.

5. Kepala Dinkes Kabupaten Mojokerto, asal Pacet Mojokerto Kini dinyatakan Sembuh.

6. Perempuan berusia 45 tahun asal Kecamatan Ngoro, Mojokerto. Kini isolasi mandiri di rumahnya Karena tanpa gejala.

7. Perempuan berinisial L berusia 43 tahun asal Kecamatan Sooko, Mojokerto. Kini diisolasi di RSUD dr Soekandar Mojosari, Mojokerto.

Data Langkap Pasien Lainnya…

Baca juga :