Tanggul Sungai Brangkal mengalami erosi di beberapa titik dampak dari curah hujan yang cukup tinggi di beberapa wilayah di Kabupaten Mojokerto, Minggu (14/02/2021) malam.
Bahkan, air sungai pun meluber dan melintas di jalan desa di Dusun Jampirogo Gang 9 RT 04 RW 01 Desa Jampirogo, Kecamatan Sooko Kabupaten Mojokerto.
M Zaini, Kepala BPBD Kabupaten Mojokerto mengatakan, akibat luberan tersebut, jalan desa sepanjang 20 meter dengan lebar 1,5 meter tergerus. Pihaknya pun segera melakukan penanggulangan agar seblum terjadi kerusakan susulan yang lebih besar.
Kata Zaini, ada potensi jalan desa yang terancam tergerus susulan sepanjang 100 meter. Warga pun dihimbau agar selalu waspada apabila Sungai Brangkal mengalami peningkatan debit air.
Seperti diketahui, tingginya debit air di Sungai Brangkal pada Minggu (14/02/2021) membuat sejumlah warga di sekitar aliran sungai merasa khawatir. Apalagi, air sudah berada di atas jembatan penghubung desa Sambiroto dengan Daleman, Japan, Kecamatan Sooko. Sehingga warga pun berjaga di atas tanggul.(sma/udi)
Baca juga :