Tabrakan Adu Moncong Motor Vs Toyota Yaris, Bikers asal Mojokerto Meninggal

MOJOKERTO – Seorang pengendara motor Mega Pro asal Mojokerto meninggal dunia di jalanan setelah terlibat adu moncong dengan mobil Toyota Yaris. Kecelakaan maut ini terjadi di Jalan Raya Desa Centong, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto pada Rabu (12/010/2022) malam sekitar pukul 23.30 WIB.

Informasi yang dihimpun, korban diketahui bernama Muhammad Rizal Efendi (24) warga Dusun Sumberglagah, Desa Tanjungkenongo, Kecamatan Pacet, Mojokerto. Kecelakaan bermula ketika korban mengendarai sepeda motor Honda Mega Pro tanpa nomor polisi melaju dari arah barat ke timur.

Sesampai di jalan tanjakan Jalan Raya Desa Centong, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto, korban mengambil haluan terlalu ke kanan.Dan dari arah berlawanan datang sebuah mobil Toyota Yaris S-1276-LV yang dikendarai Muhammad Hanan Irkhamsah (29) warga Dusun/Desa Wanar, Kecamatan Pucuk, Kabupaten Lamongan.

Karena jarak terlalu dekat, kecelakaan pun tak bisa dihindarkan. hingga akhirnya tabrakan adu moncong terjadi dan pengendara motor meninggal dunia di lokasi kejadian, sedangkan sementara pengemudi mobil selamat.

Iptu Wihandoko Kanit Gakum Satlantas Polres Mojokarto menyebut, kecelakaan tersebut diduga disebabkan karena kendaraan sepeda motor Honda Megapro tanpa Nopol terlalu mengambil haluan ke kanan.

“Karena posisi kejadian pas berada di tanjakan, kemugkinan tidak terlalu terlihat di tambah jarak antara kendaraan ini terlalu dekat sehingga kecelakaan pun tak bisa di hindari,” sebutnya, Rabu (13/10/2022).

Kerasnya benturan, membuat korban terpental dan terlempar dari kendaraan, sementara mobil Toyota Yaris ringsek pada bagian depan. “Dua kendaraan ini adu moncong, akibat kejadian itu pengendara motor meninggal di lokasi kejadian sementara pengemudi mobil selamat,” terangnya.

Dibantu warga dan potensi relawan Mojokerto, petugas kemudian mengevakuasi jenazah korban ke RSUD Sumberglagah, Pacet Mojokerto.(tim/sma)

Baca juga :