Pagi ini 11 Desa di Jombang Diterjang Banjir

Curah hujan tinggi dan Sungai Meluap

Curah hujan yang berlangsung lama sejak Rabu (21/02) membuat 11 desa di Kabupaten Jombang diterjang banjir. Hingga Kamis pagi ini (22/02)) masih banyak rumah yang tergenang air dan yang paling parah terjadi di Kevamatan Mojoagung.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, banjir di Jombang ini terjadi sejam Kamis dini hari, sungai yang melintasi beberapa desa meluber dan air masuk ke rumah warga.

Anam (52) warga Kademangan Mojoagung mengatakan, air masuk ke rumahnya menjelang subuh akibat sungai tang ada di desanya meluber. “Baniir ini sudah langganan mas, kalau terjadi hujan lama di wilayah atas selalu begini,” ungkapnya, Kamis pagi (22/02).

Banjir langganan yang terjadi di Mojoagung kali ini lebih parah dibanding banjir sebelumnya, dibeberapa titik ketinggian air ada yang mencapai satu meter dan ada yang hingga dua meter.

Sementara tim relawan, Stevi Maria mengatakan, banjir kali ini menerjang 11 desa di lima kecamatan dengan rincian emoat desa di Kecamatan Mojowarno, dua desa di Kecamatan Mojoagung yakni Desa Kademangan dan Betek, satu desa di Kecamatan Ngoro dan Kecamatan Bareng, serta dua desa di Kecamatan Sumobito.(rif/sma)

Baca juga :