Do’a Bersama Cegah Teror, Paslon Pilwali Mojokerto Tinjau Peroyek Masjid Agung

progres pembangunan Masjid Al fattah

Takmir Masjid Agung Al Fattah mengajak seluruh pasangan calon (paslon) Pilwali Mojokerto menggelar doa bersama untuk menenangkan masyarakat dari ancaman terorisme.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, dari empat Paslon Pilwali hanya tiga Paslon yang datang, kecuali neng Ita dan cak Rizal. Selain itu juga ikut hadir ketua KPU Kota Mojokerto.

KH Soleh Hasan, ketua takmir Masjid Agung Al Fattah Kota Mojokerto mengatakan, tujuan mengumpulkan Paslon Pilwali ini untuk memberi ketenangan kepada masyarakat terkait maraknya aksi terorisme. “Dalam waktu dekat kan memasuki bulan suci ramadhan, jadi doa bersama ini tujuannya untuk memberi ketenangan masyarakat,” ungkapnya.

Kiai Sholeh, yang juga ketua PCNU ini juga mengatakan, setelah doa bersama para Paslon diajak untuk melihat perkembangan pembangunan masjid Agung Al Fattah. “Kita ingin para Paslon juga turut peduli terhadap pembangunan masjid, termasuk komitmen menjaga masjid ini,” tambahnya.

Sementara progres pembangunan masjid agung hinga saat ini sudah memasuki tahap konstruksi 60% dan menghabiskan anggaran mencapai Rp 22 miliar. Sehingga kekurangannya masih kurang sekitar Rp 27 miliar.(sma)

Baca juga :