Pasangan Warsito – Moeljadi (Wali) tercatat sebagai pasangan calon yang mendaftar pertama di KPU Kota Mojokerto, diawali dengan kumpul di jalan Gajah Mada, dan menggelar sholat Dhuha bersama di Masjid depan Pemkot Mojokerto.
Dari pantauan suaramojokerto.com, rombongan Paslon diusung PAN – PKS yang menamakan diri Wali ini melakukan long March ke kantor KPU Kota Mojokerto dibJalan Benteng Pancasila.
Warsito, bakal calon walikota Mojokerto seusai pemberkasan pencalonan mengatakan, syarat pencalonan wali sudah lengkap dan sudah mendapat surat pengantar untuk tes kesehatan kamis besok, di RSUD Dr Soetomo, Surabaya.
“Syarat pencalonan sudah lengkap, kita juga sudah mendapat surat pengantar untuk tes kesehatan, artinya pencalonan wali akan berlanjut.” Ungkapnya.
Sementara mengenai Visi pasangan Wali, ada dua hal besar yaitu mengatasi banjir dan reformasi birokrasi. Kata Warsito, Wali akan meneruskan perjuangan Abdi, yang kalah pada Pilkada 5 tahun lalu. “Targetnya, saya yakin dengan perolehan mas Mul pada 2013, ditambah kerja tim, sekitar 40 persen bisa tercapai.” Tambahnya.
Sementara Mulyadi, bakal calon wakil walikota optimis 70 persen perolehan Abdi lalu bisa diraih kembali. “Saya kira kita bisa meraih 70 persen dari perolehan masa Abdi lalu, karena kita terus komunikasi.” Pungkasnya.(sma)
Baca juga :