Cegah Kecelakaan Pelajar di Mojokerto, Polisi Salurkan Hipnoterapi

Siswa Antusias, Merasa Seperti Mimpi

Satlantas Polres Mojokerto mempunyai cara tersendiri untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas yang menimpa kalangan pelajar, yaitu dengan metode hipnoterapi.

Ipda Edy Widoyono, Kanit Laka Satlantas Polres Mojokerto mengatakan, metode hipnoterapi ini diberikan untuk menumbuhkan kesadaran dalam hal tertib berlalu lintas.

“Tujuannya, untuk memberikan motivasi dan sugesti agar sadar dan tertib berlalu lintas, juga menyadari ada bahaya dan resiko ketika melanggar,” ungkapnya.

Dari pantauan suaramojokerto.com, materi metode hipnoterapi ini disampaikan di hadapan ratusan siswa SMK PGRI Sooko, Mojokerto, Kanit Laka juga memperagakan langsung dengan menghipnotis siswa dan diberi sugesti akan pentingnya tertib berlalu lintas.

“Saat dihipnoterapi para peserta seperti orang bermimpi dan berada di bawa alam sadar, saat itu pula para siswa diberi sugesti dan harapan serta kesadaran pentingnya tertib dalam berkendara,” jelasnya.

Ipda Edi juga menambahkan, hipnoterapi ini cukup efektif untuk menekan angka kecelakaan bagi para pelajar, hal ini bisa dilihat dari data angka kecelakaan pelajar pada tahun 2017 sangat tinggi, setelah diagendakan hipnoterapi siswa sekolah pada periode yang sama di tahun 2018 angka kecelakaan lalu lintas pada pelajar mengalami penurunan cukup drastis.(fam/udi)

Baca juga :