Pasca Dibenahi, Jembatan Widang Tuban Ambruk Tiga Mobil Terjatuh

Sempat Ambles, Terbelah dan Ambruk

Jembatan Widang, Tuban yang menghubungkan Lamongan – Tuban ambruk Selasa siang (17/04) sekitar pukul 10.30 WIB. Beberapa mobil dan motor yang sedang melintas ikut terjatuh masuk sungai.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, jembatan penghubung antara Lamongan-Tuban, tepatnya di wilayah Babat-Widang ini ambruk di sisi arah Surabaya – Tuban. Sedikitnya ada tiga truk yang terjatuh, terbalik dan saling tindih.

AKP Ergia Kasatlantas Polres Lamongan mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap ambruknya jembatan ini, dan belum diketahui apakah ada korban jiwa atau tidak. “Kami terima informasi, awalnya jembatan terbelah lalu kemudian beberapa saat ambrol,” katanya singkat, saat sedang menuju lokasi.

Beberapa data yang dihimpun tim redaksi suaramojokerto.com, jabatan Babat-Widang ini tahun lalu sempat mengalami ambles sekitar 15 cm dan sudah dibenahi. Informasi ambruknya jembatan ini juga langsung viral di media sosial, baik foto maupun video yang diunggah oleh para netizen.(ssm/sma)

Baca juga :