Terekam CCTV, Pelaku Curanmor Di SPBU Mojokerto Beraksi Di Siang Bolong

Pelaku Terlihat Santai Saat Beraksi

Aku pencurian sepeda motor (curanmor) kembali terjadi di Kota Mojokerto. Bahkan pelaku nekat beraksi di siang bolong dan terekam kamera CCTV di SPBU Jalan Bayangkara Mojokerto.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, aksi curanmor ini terjadi Jumat siang (24/08). Dalam rekaman CCTV terlihat jelas aksi pelaku yang dengan santai melakukan pencurian, hingga membawa kabur motor incarannya.

Rusdi, pekerja SPBU Bayangkara mengatakan, dirinya mengetahui kalau motonya hilang saat mengecek stok BBM. Ternyata, motor Mio Nopol S-5132-QL yang di parkir tidak ada di tempat. Teman-temannya pun tidak tahu dimana motornya.

Setelah itu, Rusdi langsung mengecek kamera CCTV yang terpasang di area SPBU, teryata sepeda motor milikya dicuri seseorang. Dalam rekaman kamera CCTV terlihat pelaku sendirian dengan berjalan kaki masuk ke area SPBU. Sedangkan motornya di parkir di luar SPBU.

Pelaku juga sempat terlihat mengawasi situasi di sekelilingnya. Setelah dirasa aman, sejurus kemudian pelaku berhasil membawa motor Mio milik penjaga SPBU yang kuncinya masih menempel dan langsung dibawa kabur.

Rencananya, Rusdi bakal melaporkan aksi pencurian ini ke Polres Mojokerto Kota, serta menyerahkan bukti rekaman CCTV dan surat-surat kendaraan bermotor miliknya.(fam/udi)

Baca juga :