Dorong Perempuan Mojokerto Jadi Pengusaha, Menaker Beri Bantuan Rp 600 Juta

Ida Fauziah, Menteri Tenaga Kerja memberikan bantuan sebesar Rp 600 juta bagi 15 kelompok perempuan di Mojokerto yang terdampak pandemi COVID-19.

Bantuan program tenaga kerja mandiri (TKM) ini diharapkan bisa digunakan untuk modal awal bagi kelompok perempuan untuk menjadi pelaku usaha mikro dan kecil.

Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Ida Fauziyah kepada 15 kelompok perempuan di Mojokerto. Setiap kelompok perempuan mendapatkan bantuan sebesar Rp 40 juta.

Ida Fauziah mengatakan, bantuan program tenaga kerja mandiri (TKM) ini berupa uang untuk modal usaha dan membeli peralatan serta pelatihan. “Targetnya masyarakat yang terdampak pandemi COVID-19 bisa mendapatkan penghasilan,” kata Ida, saat berkunjung ke Mojokerto, Jumat (23/10/2020).

Ida Fauziah juga mengatakan, program TKM ini diharapkan bisa memfasiliasi kaum perempuan untuk menjadi enterpreneur atau pelaku usaha mikro dan kecil.

“Sekarang pasar kerja masih terbatas, bisa mendorong mereka untuk menjadi enterpreneur atau pelalu usaha mikro dan kecil,” tambahnya.

Sementara untuk mendapatkan Bantuan program TKM, kementerian ketenagakerjaan memberi kemudahan kepada semua kelompok perempuan di tanah air. Syaratnya, beranggotakan 20 orang dan cukup mendapatkan surat keterangan dari desa.

“Cukup membentuk kelompok, ada surat pernyataan dari desa bahwa kelompok itu benar-benar ada di desanya. Jenis usaha tergantung kelompok dan kearifan lokal,” tandasnya.

Dalam program ini, Kemenaker menyiapkan anggaran Rp 500 miliar yang digunakan untuk tiga program. Yakni program TKM, padat karya produktif dan padat karya Infrastruktur.(sma/udi)

Baca juga :