3. Kurang nutrisi
Nutrisi untuk kesehatan kulit sangat diperlukan. Hal ini bisa didapat dari makanan sehari-hari untuk membuat.wajah agar tetap miliki kulit yang cerah.
4. Stres
Stres yang disebabkan beban kerja, kurang tidur, dan sebab lainnya dapat mempengaruhi masalah kulit wajah.
Selain 4 hal tersebut, kerusakan kulit juga bisa disebabkan akibat paparan matahari secara langsung.
Nah, jika sudah paham dengan berbagai penyebab tersebut, diharapkan para wanita menghindarinya plus melakukan perawatan.
Berikut Tipsnya yang sempat dimuat di netmeds.com dan bisa dicoba sendiri di rumah. Cukup siapkan air mawar dan daun kemangi.
– Ambil seikat daun kemangi dan 1 sendok teh air mawar.
– Tumbuk daun kemangi bersama dengan air mawar dalam satu wadah kecil lalu biarkan selama 10 menit.
– Membiarkan pasta air mawar dan daun kemangi akan membantu penyerapan lebih sempurna.
– Jika dirasa cukup, oleskan pasta ke seluruh wajah sebagai masker.
– Biarkan sampai mengering sebelum dibersihkan dengan air biasa.
Mengapa menggunakan daun kemangi?
Sebab daun kemangi miliki sifat dingin dan sangat baik untuk wajah. Selain itu daun kemangi juga bersifat anti jamur dan dapat mencegah infeksi pada kulit.
Uniknya lagi, kemangi juga efektif untuk bantu redakan kulit dari paparan sinar matahari sehingga mengembalikan kilau cerah alami warna kulit.
Sedangkan air mawar sejak lama dipercaya sebagai bahan ajaib untuk memberikan warna kulit lebih cerah dan mengatasi bercak gatal.(tim/sma)