Sambut HDKD Kemenkumham 2021, Lapas Mojokerto Kenakan Baju Adat dan Berikan Pelayanan Khusus.

Dalam menyambut hari dharma karya dhika (HDKD) yang merupakan hari lahirnya kemenkumham RI, Lapas Mojokarto memberikan pelayanan khusus berupa paket pengiriman barang / makanan untuk warga binaan. Salah satunya yakni memperbanyak kuota pengiriman.

Selain itu, dalam menyambut momen hari dharma karya dhika (HDKD) proses pelayanan publik dalam lapas, petugas juga mengunakan pakaian adat nusantara dalam melakukan pelayanannya. Dalam menyambut HDKD Kemenkumham RI telah menyusun serangkaian acara dari 1 oktober hingga pada puncaknya nanti tanggal 30 oktober 2021.

Kepala Lapas Kelas II B Mojokarto
Dedy Cahyadi mengatakan, pelayanan khusus ini merupakan salah satu bentuk nyata komitmen lapas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya dalam rangka HDKD Kemenkumham RI.

“Saya harap bapak ibu sekalian tidak ragu untuk menyampaikan kepada petugas kami jika ada kritik dan saran terkait pelayanan yang kami berikan,” ungkapnya.

Menurut dia, dalam momen HDKD 2021 kali ini lapas dalam naungan Kemenkumham RI ini minimal mampu menjadi pemantik untuk lebih bersemangat lagi dalam melakukan pelayanan dan mewujudkan harapan kedepan untuk dapat memberikan pelayanan yang lebih baik.

” Kita selalu berharap bisa memberikan pelayanan terbaik buat masyarakat sesuai dengan jargon LapasmojokertoSIAP, Santun Inspiratif Aktif Dan Prima,” tandasnya.

Baca juga :