Keren, Motor Listrik Made in Mojokerto Siap Mengaspal, Ini harga dan Spesifikasinya

Foto : tmcblog.com

Tren sepeda motor listrik di Indonesia akhir-akhir kian booming. Berbagai merek dan type sepeda motor listrik juga kian beragam. Salah satunya adalah sepeda motor listrik made in Mojokerto yang dipamerkan di Indonesia Motorcycle Show (IMOS+) 2023 pada, Rabu, 25 Oktober 2023 di ICE BSD, Tangerang.

Namanya, Motor listrik Savart yang merupakan produk anak bangsa dengan design yang keren dan berteknologi canggih.

“Motor listrik Savart S-1 ini adalah produksi lokal buatan pabrik kami di Mojokerto, Jawa Timur,” kata William Ekaputra Taifan seperti dikutip dari tempo.co.

William juga menjelaskan, Savart EV berkomitmen untuk membantu percepatan transisi elektrifikasi di Indonesia dengan menyediakan kendaraan listrik berkualitas yang aman dan handal.

Savart EV diklaim telah memiliki Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) sebesar 60 persen dan menjalin kerja sama dengan produsen chip semikonduktor internasional yang juga memasok komponen untuk perusahaan otomotif global terkemuka seperti Tesla.

Juga berkolaborasi dengan Planet Ban, yang akan membantu membangun ekosistem battery swap dan layanan purna jual yang luas.

Berita Lanjutan : Ini Harga dan Spesifikasi Motor listrik Savart EV asal Mojokerto….

Baca juga :