Mojokerto – Mahasiswa KKN Tematik Bela Negara Gelombang 1 UPN “Veteran” Jawa Timur melaksanakan pembukaan KKN sekaligus pemaparan program KKN di Desa Domas, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur dengan mengusung tema aksi nyata mendukung peningkatan capaian sasaran pembangunan berkelanjutan (SDGs) berlandaskan bela negara.
KKN berlangsung di Kantor Desa Domas pada Rabu (24/07/2024) yang dihadiri oleh kepala desa, kepala dusun, perangkat desa, masyarakat, dan 30 mahasiswa peserta KKN Tematik Bela Negara. Acara diawali dengan sambutan dari Ketua Kelompok KKN, Rangga Saputra.
Dalam sambutannya, Rangga memperkenalkan diri dan kelompok KKN-nya dan mengatakan bahwa kegiatan akan berlangsung dalam 2 minggu ke depan dari 24 Juli 2024 hingga 7 Agustus 2024,.
Kedatangan mahasiswa Kampus Bela Negara juga disambut dengan baik oleh kepala desa dari Desa Domas, ‘Selamat datang adik – adik mahasiswa dari UPN “Veteran” Jawa Timur di Desa Domas dan saya menerima kalian sebagai tamu di desa ini dengan baik dan tidak perlu sungkan dengan kami semisal perlu bantuan, ” ungkap Kepala Desa Domas, Slamet Purwanto dalam peresmian pembukaan kegiatan KKN.
Acara kemudian dilanjutkan dengan pemaparan program kerja KKN oleh Koordinator Acara, Rio Ferdinand. Rio menjelaskan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat berpartisipasi nyata dalam melakukan pembangunan berkelanjutan yang berfokus pada 3 bidang yang memiliki skor <50 berdasarkan data dari Kemendes, sehingga terdapat 3 program kerja yang dijalankan, yakni Bidang Konsumsi dan Produksi Desa Sadar Lingkungan, Bidang Pendidikan Desa Berkualitas, dan Bidang Desa Tanpa Kesenjangan.
Di akhir penjelasannya, Rio berharap kegiatan mahasiswa ini dapat diterima dan berjalan baik serta bermanfaat bagi masyarakat Domas.
Sementara itu, acara pembukaan ditutup dengan mengabadikan momen foto bersama antara mahasiswa KKN tematik bela negara dengan jajaran dengan perangkat Desa Domas sebagai tanda dimulainya kegiatan KKN. Sebagai informasi tambahan terkait acara pembukaan KKN sekaligus pemaparan program KKN di Desa Domas berlangsung dengan sukses sekaligus mendapatkan dukungan dari berbagai pihak termasuk Desa Domas.(tim)
Penulis : Hikma Nurma Indah
Dokumentasi : Kimyatun Nafisah