Mojokerto Diterjang Angin Kencang, Belasan Pohon Tumbang hingga Warkop Ambruk

Oplus_131072

Mojokerto –  Bencana angin kencang kembali melanda kawasan Kota Mojokerto. Akibatnya, belasan pohon tumbang, warkop ambtuk, bahkan panggung di lapangan Prajurit kulon juga porak poranda disapu anggin hingga acara sholawatan menyambut ruwah desa ditunda.

Informasi yang dihimpun, hujan deras disertai angin kencang ini terjadi pada Minggu (9/2/2025) sekitar pukul 14.00 WIB. Diantara daerah yang terdampak adalah Kelurahan Surodinawan, Prajurit Kulon dan Blooto.

Di Kelurahan/Kecamatan Prajurit Kulon penjual es tebu.yamg rusak akibat disapu angin. Begitu juga dengan panggung besar di Lapangan Prajurit Kulon yang ambruk total.

Angin kencang juga menerjang sebuah warung kopi di Kelurahan Blooto, Prajurit Kulon, Kota Mojokerto. Warkop dengan atap galvalum ini ambruk total. Selain itu, juga ada 4 pohon tumbang, sebagian menimpa warung dan 3 sepeda motor.

Pohon tumbang juga terjadi di Kelurahan Surodinawan, bahkan taman Suromulamg juga turut terdampak.

Amien Wachid, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Mojokerto mengatakan, di jalan Majapahit, terdapat 2 pohon tumbang yang salah satunya menimpa atap warung, tepatnya di depan Kraton Swalayan.

Selain itu, ada empat titik pohon tumbang lainnya, yakni di Jalan Kuwung, Jalan Raya Surodinawan, Jalan Cinda dan. sMPN 3 Kota Mojokerto. “Alhamdulillah tidak ada korban jiwa,” tandasnya.(tim)

Baca juga :