Pemkot Mojokerto Luncurkan Aplikasi Jual Beli Online “Mojomarket”

Walikota Minta Warga Viralkan Aplikasi

Perkembangan teknologi informasi memang harus diikuti, termasuk oleh pemerintah daerah. Salah satunya dilakukan Kota Mojokerto dengan meluncurkan aplikasi jual beli online Mojomarket, Rabu (16/01) di Taman Benteng Pancasila.

Informasi yang dihinpun suaramojokerto.com, aplikasi yang dikelola Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Mojokerto ini diharapkan bisa membantu pemasaran pelaku usaha yang ada di Kota Mojokerto.

Ning Ita, Walikota Mojokerto mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mendownload aplikasi Mojomarket di Playstore dan menunjukkan pada dunia bahwa produk UKM dan IKM Kota Mojokerto layak untuk dibanggakan.

“Mari bersama-sama men-download dan kita viralkan bersama bahwa produk UKM dan IKM kota kita layak untuk dibanggakan, layak untuk dibeli, layak untuk digunakan,” seru Ning Ita.

Aplikasi e-commerce Mojomarket mikik pemkot Mojokerto ini berisikan penjualan produk khas Kota Mojokerto. Seperti batik, sepatu, elektronik dan makanan serta minuman khas kota Onde-Onde ini.

Selain meluncurkan aplikasi e-commerce Mojomarket, Ning Ita juga membuka pameran Mojofest2019 di taman Benpas yang diikuti 100 pelaku usaha dan berlangsung hingga 20 januari 2019.(sma/udi)

Baca juga :