Jumlah pasien positif Covid-19 di Kota Mojokerto kini bertambah lagi 3 kasus, menjadi 18 orang. Tambahan kasus baru berdasarkan hasil swab yang keluar pada tanggal 4 Juni 2020.
Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, tiga orang yang dinyatakan positif corona tersebut adalah, dua orang diantaranya berasal dari Kecamatan Kranggan dan satu orang dari Kecamatan Prajurit Kulon.
Gaguk Tri Prasetyo, Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Mojokerto ketika dikonfirmasi mengatakan, pasien no 16 adalah seorang laki-laki beriisial L usia 49 Tahun asal Kelurahan Miji,
Kecamatan Kranggan
“Pasien ini karyawan swasta bekerja dan kos di Sidoarjo. Sebelumnya di-rapid tes dan hasilnya reaktif, lalu hasil swabnya positif,” ungkapnya.
Sementara pasien ke 17 adalah seorang PNS berinisial F usia 44 tahun asal Kelurahan Meri, Kecamatan Kranggan. “Hasil rapidnya reaktif dan hasil swabnya juga positif,” tambahnya.
Sementara pasien ke18 adalah pria berinisial ID seorang pedagang berusia 36 Tahun asal Kelurahan Pulorejo, Kecamatan Prajurit kulon. “Pasien ini memiliki gejala batuk, demam dan pusing. Sudah di-rapid tes hasilnya reaktif, kemudian di-swab hasinya juga positif,” tandasnya.
Gaguk juga mengatakan, dengan adanya tambahan kasus corona baru ini, Dinkes Kota Mojokerto sudah melakukan tracing terhadap 10 orang yang dalam waktu dekat akan di-rapid tes.
Sementara hingga kini, total jumlah pasien positif corona di Kota Mojokerto menjadi 18 orang.
Berikut data lengkap 15 pasien positif Corona di Mojoerto….