Jumlah pasien positif corona di Kabupaten Mojokerto bertambah lagi 7 orang, sehingga per 26 Juni 2020 menjadi 162 orang.
Ardi Sepdianto, Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Mojokerto mengatakan, tambahan 7 kasus ini berasal dari Kecamatan Pungging, Dawarblandong, Puri, Mojoanyar, Jetis dan Pacet.
“Dari Kecamatan Pungging dua orang, sedangkan dari Dawarblandong, Puri, Mojoanyar, Jetis dan Pacet masing-masing 1 orang,” ungkapnya.
Berikut data tambahan 7 pasien baru yang tercatat sebagai pasien ke 156 – 162 :
Pasien ke 156, yakni seorang laki-laki berinisial BS usia 49 dan pasien ke 157 seorang perempuan berinisial S usia 46 tahun. Keduanya adalah warga asal Desa Sekargadung, Kecamatan Pungging.
Pasien ke 158, yakni seorang laki-laki berinisial G usia 60 tahun asal Desa Gunungan, Kecamatan Dawarblandong.
Pasien ke 159, yakni seorang laki-laki berinisial AR usia 24 tahun asal Desa Mlaten, Kecamatan Puri.
Pasien ke 160, yakni seorang laki-laki berinisial TH usia 41 tahun asal Desa Jabon, Kecamatan Mojoanyar.
[sc name=”iklan-sisipan”]
Pasien ke 161, yakni seorang perempuan berinisial DN usia 24 tahun asal Desa Perning, Kecamatan Jetis.
Pasien ke 162, yakni seorang laki-laki berinisial RA usia 26 tahun asal Desa Warugunung, Kecamatan Pacet.
Untuk diketahui, jumlah total kasus positif Covid-19 per 26 Juni 2020 ada 162 kasus, dengan rincian 130 pasien masih menjalani perawatan, 21 pasien telah dinyatakan sembuh dari Covid-19, dan 11 pasien telah meninggal dunia.(sma/udi)
Baca juga :