Truk Mogok, Jalan Pahlawan Mojokerto Macet

Truk bak tertutup mogok di Jembatan Tropodo Jalan Pahlawan Kota Mojokerto menyebabkan kemacetan 1 kilometer, saat ini. Truk muatan sol sepatu itu mengalami patah as roda sehingga menghambat arus lalu lintas.

Menurut pantauan Jawa Pos Radar Mojokerto, dua petugas kepolisian di lokasi yang menyebabkan kemacetan. Antrean kendaraan arah utara mulai jembatan Tropodo hingga perempatan Gatoel Puri.

Truk nopol H 1603 JB warna putih ini mengalami patah as roda sebelah kiri. Itu menyebabkan truk setengah ambruk. Praktis truk mandeg di tengah Jembatan Tropodo. Antrean kendaraan menuju utara praktis muncuk hingga ke selatan mendekati simpang Gatoel.

Tampak kru truk memindahkan muatan dari truk ke pikap terbuka di belakangnya. Sedang, polisi mengatur antrean kendaraan.

Sedianya, truk milik salah satu pabrik di Panggreman Kota Mojokerto itu mengirim sol sepatu ke daerah Sekar Putih, Kedundung, Magersari, Kota Mojokerto. Sekkitar pukul 10.00, truk mengalami patah as roda. “Patah AS rodanya. Padahal muatannya biasa,” ujar Slamet, kenek truk. (Tim/Sam)

Baca juga :