HANTARU 2024, Kantor Pertanahan Kota Mojokerto Ikuti Lomba Fashion Show dan Vocal di BPN Jatim

Oplus_131072

Surabaya – Dalam rangka memperingati Hari Agraria dan Tata Ruang (HANTARU) 2024, Kantor Pertanahan Kota Mojokerto turut serta dalam Lomba Fashion Show dan Solo Vocal.

Event ini digelar di Aula Reforma Agraria Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Jawa Timur, 26 September 2024
.
Lomba Fashion Show kali ini mengusung tema Busana Adat Pengantin Jawa Timur dengan diikuti 40 pasang peserta yang berasal dari Kantor Pertanahan Kota/Kabupaten di Jawa Timur.
.
Lomba ini berperan penting dalam melestarikan kekayaan budaya daerah, khususnya busana adat pengantin Jawa Timur. Dengan mengangkat busana tradisional, generasi muda dan masyarakat luas diingatkan akan pentingnya menjaga dan melestarikan warisan budaya yang telah diwariskan oleh leluhur. Dengan mengenalkan busana adat, lomba ini juga turut memperkuat identitas kultural setiap daerah di Jawa Timur.(tim)

Baca juga :