Misterius, Limbah Berbahaya Dibuang di Pinggir Jalan Mojokerto

Pembuangan Limbah Berbahaya

Beberapa tandon yang berisi limbah cair berbahaya dibuang secara misterius ditempat umum, tepatnya di pinggir jalan yang bersebelahan dengan Lapangan Randubango, Mojosari, Mojokerto.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, Limbah B3 itu diduga milik sebuah perusahaan, warnanya hitam pekat dan baunya sangat menyengat. Ada tiga tandin besar yang dibuang begitu saja di pinggir jalan dekat lapangan dan sekolah dasar (SD).

Menurut warga sekitar, limbah itu sudah berminggu-minggu dan sudah dilaporkan ke pemerintah karena lokasinya dekat sekolah dan menggangu kegiatan belajar mengajar.

Sementara Aminudin, Kepala Bidang Penataan Lingkungan Hidup, DLH Kabupaten Mojokerto saat di konfirmasi mengatakan, pihaknya sudah menerjunkan tim menyelidikan pembuangan limbah ini. “Kita sudah terjunkan tim yang mencari tau siapa pembuang limbah B3 ini, karena pihak perangkat desa juga tidak tahu asal muasalnya,” terangnya.

Pembuangan limbah B3 ini juga diselidiki oleh kepolisian, karena jelas-jelas melanggar aturan. “Petugas sudah mulai melakukan penyelidikan dan mencari tahu pelaku pembuangan limbah berbahaya tersebut,” ungkap AKP Sholikin Ferry, Kasatreskrim Polres Mojokerto.(fam/udi)

Versi Terbaru, Ini APK Higgs Domino Island yang Tersedia Fitur Kirim, Terkoneksi ID dan Cip Versi Lama.. ini link APKnya

Baca juga :