Polisi Turun Tangan Buru Kelompok Pemuda Bersajam di Mojokerto.

Polisi akhirnya turun tangan dalam merespon aduan masyarakat yang resah oleh kelakuan sekelompok pemuda yang melakukan konvoi di jalan raya. Selain membuat resah, sekelompok pemuda yang belum diketahui asal muasalnya ini melakukan konvoi dengan membawa senjat tajam hingga berujung bentrok dan penganiayaan.

Kasatreskrim Polres Mojokerto AKP Andaru saat dikonfirmasi mengatakan, saat ini petugas masih melakukan upaya penyelidikan terkait aksi pengeroyokan yang dilakukan oleh sekelompok pemuda yang melakukan konvoi di jalan raya pada Sabtu (05/03/2022) hingga Minggu (06/03/2022) dini hari.

“Ini masih kita selidiki, semoga para pelaku bisa segera kita amankan,” ungkapnya, Senin (07/03/2022).

Pasalnya, aksi sekelompok pemuda ini sempat membuat resah warga dan pengguna jalan. Bahkan, berdasarkan laporan yang masuk terdapat korban yang pengeroyokan yang dilakukan oleh sekelompok pemuda ini.

“Laporan sudah masuk, ini kamrin korban juga sudah kita visum dan ini masih kita cari para pelaku,” tegasnya.

Sebelumnya, sekelompok pemuda yang belum diketahui asal muasalnya ini melakukan konvoi dengan membawa senjat tajam dari wilayah Kota Mojokerto hingga berujung bentrok.

Selain itu, mereka juga sempat melakukan pengeroyokan terhadap penguna jalan di jalan raya Jayanegara, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto.

Meraka yang berjumlah puluhan ini melakukan konvoi dengan mengunakan motor dan sempat mengacung-acungkan senjata tajam terhadap setiap pengendara jalan raya.

Bentrokan tersebut terjadi pada Minggu (06/03/2022) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB di sekitar. Bahkan sekolompok pemuda ini sempat membuat kemacetan By Pass Simpang empat Kenanten, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto dan juga dibubarkan oleh pihak kepolisian.(fad/Sam)

Baca juga :